The Magnae ^_^





Cho Kyuhyun (lahir 3 Februari 1988; umur 22 tahun) atau lebih dikenal dengan nama Kyuhyun adalah penyanyi dari Korea Selatan yang merupakan anggota boyband Super Junior. Kyuhyun merupakan anggota yang paling terakhir bergabung dengan Super Junior sekaligus juga yang termuda (magnae). Kyuhyun termasuk salah satu lead vocalist di Super Junior.


Pre Debut

Kyuhyun dikenal setelah menjadi juara 3 dalam kontes menyanyi Chin Chin Singin Competition pada tahun 2005. Ia dikontrak oleh SM Entertainment Korea dan bersama-sama dengan idola Chin Chin lainnya menyanyikan ulang lagu DBSK yang berjudul "Hi Ya Ya". Sebelum ia bergabung menjadi anggota Super Junior, pada awalnya Super Junior adalah grup proyek yang anggotanya akan "lulus" setelah beberapa lama bergabung. Pada awalnya banyak fans yang kecewa dengan penambahan Kyuhyun ke dalam grup, namun dengan cepat ia diterima oleh fans sebagai member ke-13 dan terakhir dari Super Junior.

Tragedi Kecelakaan April 2007

Pada tanggal 19 April 2007 dini hari, 4 anggota Super Junior bersama 2 orang manager mengalami kecelakaan mobil yang mengakibatkan mereka harus dibawa ke rumah sakit. Kecelakaan serius tersebut terjadi ketika Kyuhyun, Leeteuk, Eunhyuk, dan Shindong kembali dari siaranSuper Junior Kiss the Radio. Mobil mereka terbalik dan Kyuhyun, yang pada saat itu duduk di belakang kursi pengemudi, mengalami luka-luka yang paling parah. Kyuhyun mengalami patah tulang pinggul, juga patah tulang rusuk yang mengakibatkan pneumothorax, luka-luka di wajah, juga memar-memar. Ia tidak sadarkan diri karena terkejut. Ia berada di ICU selama 6 hari, sebelum kemudian dipindahkan ke ruang perawatan normal. Pada tanggal 5 Juli 2007, setelah 78 hari menjalani perawatan, Kyuhyun diperbolehkan keluar dari rumah sakit.